Ilmu Gizi Klinik
Departemen Ilmu Gizi Klinik merupakan salah satu departemen yang ada di Fakultas Kedokteran, Universitas Udayana (FK UNUD).
Departemen Ilmu Gizi Klinik FK UNUD terbentuk pada tanggal 5 Juni 2020 berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Udayana Nomor 671/UN14/HK/2020. Departemen Ilmu Gizi Klinik FK UNUD yang diketuai oleh dr. Agustinus I Wayan Harimawan, MPH., Sp.GK (K) memiliki 4 orang staf dosen di dalamnya yang sesuai dengan kualifikasi keahlian di bidang ilmu gizi klinik.
Departemen Ilmu Gizi Klinik FK UNUD aktif melakukan kegiatan pendidikan untuk Program Studi Sarjana Kedokteran, Profesi Dokter, S2 dan S3. Dalam perjalanannya Departemen Ilmu Gizi Klinik FK UNUD juga mengembangkan Program Studi Program Pendidikan Dokter Spesialis Ilmu Gizi Klinik FK UNUD, yang dimana pada tanggal 31 Agustus 2023 telah dilakukan Evaluasi Lapangan Usulan penyelenggaraan Program Studi Spesialis Gizi Klinis Fakultas Kedokteran Universitas Udayana oleh Direktorat Kelembagaan Ditjen Pendidikan Tinggi Riset, dan Teknologi.
Staf Dosen Departemen Ilmu Gizi Klinik FK UNUD juga aktif dalam melakukan kegiatan penelitian khususnya dalam bidang ilmu gizi klinik. Adapun topik penelitian unggulan yang dilakukan yaitu mengenai layanan gizi klinik pada kanker. Selain itu, kegiatan pengabdian masyarakat juga rutin dilakukan bersama dengan departemen lain di FK UNUD maupun dengan organisasi Perhimpunan Dokter Spesialis Gizi Klinik Indonesia (PDGKI) Cabang Bali.
Kontak Departemen
Departemen Ilmu Gizi Klinik
Fakultas Kedokteran, Universitas Udayana
Alamat: Gedung Cempaka Lt.4 RSUP Prof. Dr. I.G.N.G. Ngoerah
No telpon: (0361) 4787164
Email: ilmugiziklinik.bali@gmail.com, giziklinik92@gmail.com
Ketua : dr. Agustinus I Wayan Harimawan, MPH., Sp. GK(K)
Tenaga Pendidik (Dosen) ;
- Prof. Dr. dr. I Wayan Weta, M.S., Sp.GK.
- Dr. dr. Gde Ngurah Indraguna Pinatih, M.Sc., Sp.GK.
- dr. I Wayan Gede Sutadarma, S.Ked., M.Gizi., Sp.GK.
UNIVERSITAS UDAYANA