Sejarah
Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (FK UNUD), bersama dengan Fakultas Sastra dan Budaya, Fakultas Kedokteran Hewan dan Peternakan, serta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan merupakan cikal bakal berdirinya Universitas Udayana pada tanggal 17 Agustus 1962 berdasarkan Keputusan Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan (PTIK) Nomor 104 Tahun 1962 tanggal 9 Agustus 1962.
FK UNUD merupakan Institusi Pendidikan Kedokteran pertama di Bali yang berdiri pada tanggal 9 Agustus 1962. FK UNUD pada awalnya hanya menyelenggarakan program pendidikan kedokteran yang meluluskan dokter. Saat ini FK UNUD memiliki 6 program studi sarjana (S1), 4 program profesi, 20 program studi spesialis, 3 program studi magister, dan 1 program studi doktor. Di antara program-program tersebut, 55,9% terakreditasi “Unggul”, 41,2% terakreditasi “Sangat Baik” dan sisanya terakreditasi “Baik” berdasarkan akreditasi LAM-PTKes. Saat ini, FK UNUD memiliki mahasiswa aktif sekitar 5.075 orang yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia dan luar negeri. Sebagai Fakultas Kedokteran yang berlokasi di Bali yang menjadi tujuan wisata dunia, Fakultas Kedokteran memiliki keunggulan Travel Medicine yang diimplementasikan dalam kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi.
UNIVERSITAS UDAYANA